Breaking News
Loading...
Thursday, July 18, 2013

Microsoft Bangun Kota Pintar

10:45 AM
Raksasa software, Microsoft berinisiatif membangun “Kota Pintar” di seluruh dunia. Melalui program bernama CityNext, Microsoft mendorong para pemimpin pemerintah untuk menciptakan kota yang sudah ada menjadi lebih makmur, modern, dan berteknologi tinggi. Pernyataan itu diumumkan oleh petinggi microsoft dalam Worldwide Partner Conference di pusat kota Houston, Amerika Serikat.

“Kota memainkan peran penting dalam kehidupan kita, baik sekarang maupun di masa depan. Microsoft CityNext berinisiatif menempatkan penduduk dan membangun berdasarkan kolaborasi era baru teknologi dengan melibatkan warga, bisnis dan pemimpin pemerintahan dengan cara baru.” kata Laura Ipsen, vice president of Microsoft Worldwide Public Sector dalam sebuah pernyataan, dilansir dari PC Magazine.

Melalui CityNext, Microsoft akan bekerja dengan para pemimpin kota untuk fokus pada beberapa fungsi inti kota, yakni energi dan air, bangunan, perencanaan dan prasarana transportasi, keselamatan publik dan keadilan, pariwisata, rekreasi dan budaya, pendidikan, pelayanan kesehatan dan sosial, serta administrasi pemerintahan.

“Bekerja dengan jaringan mitra Microsoft yang luas, Kami dapat meningkatkan solusi dan layanan guna melakukan “New with Less”, itu memungkinkan kota dapat lebih bersaing di pasar global, keterlibatan warga pendatang, dan mendorong keberlanjutan ekonomi, sosial dan lingkungan,” klaim Ipsen.


Salah satu kota percontohan yang telah menjalankan program CityNext Microsoft, ialah Barcelona. Kota di Spanyol itu telah sukses memanfaatkan teknologi cloud, data, dan aplikasi guna memperoleh informasi yang lebih mudah dan transparan. Dengan mengunakan aplikasi windows mobile, warga kota itu dapat memantau perubahan secara real time mengenai kepadatan penduduk, tingkat pengangguran, dan data lokal lainnya. Selain itu, teknologi Microsoft memberikan solusi kepada penduduk kota tentang lokasi tempat yang tepat untuk memulai bisnis ataupun tempat tinggal.

Selain Barcelona, rencananya dalam waktu dekat ini kota, seperti Auckland (Selandia Baru), Buenos Aires (Argentina), provinsi Hainan dan Zhengzhou (Cina), Hamburg (Jerman), Moskow (Rusia), dan Philadelphia (Amerika Serikat) bakal menerapkan CityNext.

Menurut perkiraan penelitian, bisnis teknologi yang mengusung kota pintar ini akan tumbuh dari US$ 6,1 miliar pada 2013 menjadi US$ 20,2 miliar pada 202O nanti.

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer